Melati mati ketika dijodohkan dengan Pejantan
10 Februari 2019
Harimau sumatera jantan bernama Asim. (Foto: PA)
SEEKOR harimau sumatera betina bernama Melati yang dirancangkan dikahwinkan dengan harimau jantan lainnya, mati akibat berkelahi di Zoo London . Harimau jantan Asim dibawa ke zoo di ibu kota England itu dari Taman Safari Denmark pada 10 hari lalu dengan harapan boleh menjadi pasangan bagi Melati.
Setelah ditempatkan di kandang terpisah untuk penyesuaian, dua harimau tersebut dipertemukan. Namun, kata pihak zoo, kedua hewan yang dilindungi itu langsung berkelahi dan Melati mati.
Pernyataan yang dikeluarkan pihak zoo menyebutkan Asim segera dipindahkan lagi ke kandang terpisah. Tetapi, Melati yang berusia 10 tahun tak dapat diselamatkan walaupun telah diubati oleh beberapa doktor hewan.
Pihak zoo mengatakan, "Fokus kami ketika ini adalah menjaga Asim, dan para staf sangat bersedih atas kejadian ini."
Asim yang berusia tujuh tahun dibawa ke Zoo London sebagai sebahagian dari program konservasi Eropah. Kedatangan Asim digambarkan sebagai "harimau kuat" yang dikenali sangat hangat dengan betina. Pihak zoo berharap Asim akan menjadi pasangan yang tepat bagi Melati yang cantik.
Harimau jantan sebelumnya, Jae Jae –yang menghasilkan tujuh bayi dengan Melati, dipindahkan ke Zoo Perancis Le Park de Felins pada 30 Januari lalu.
Pada 2013, Melati melahirkan dua anak, namun seekor jatuh ke dalam kolam dan mati. Melati kemudian beranak tiga ekor harimau lagi pada Februari 2014 dan dua lagi pada Jun 2016.
Harimau sumatera kini diklasifikasikan sebagai hewan yang terancam punah dan masuk daftar merah International Union for Conservation of Nature (IUCN Red List).
Menurut Zoo London, harimau sumatera menghadapi ancaman perburuan dan rosaknya habitat.
Dalam penangkaran, satwa ini boleh hidup sampai 20 tahun. Pada 1970-an, diperkirakan terdapat sekitar 1,000 harimau di alam, namun dewasa ini hanya berkisar 300 ekor.
Fakta Tentang Harimau Sumatera:
- Harimau sumatera adalah spesies terkecil dari lima subspesies harimau dengan loreng yang paling kecil.
- Auman harimau dapat terdengar sampai 3 kilometer.
- Seekor harimau boleh menggigit mangsanya dengan kekuatan hingga 450 kilogram.
- Seekor harimau boleh melompat sampai sejauh 10 meter dari posisi duduk.
- Fosil yang ditemukan di China menunjukkan bahwa harimau mungkin telah hidup sejak 2 juta tahun lalu.
Sumber: ZSL London Zoo/Kebun Binatang London/Agregasi BBC Indonesia
✍ Sumber Pautan : ☕ indah.com
Kredit kepada pemilik laman asal dan sekira berminat untuk meneruskan bacaan sila klik link atau copy paste ke web server : http://bit.ly/2Dt9jlV
(✿◠‿◠)✌ Mukah Pages : Pautan Viral Media Sensasi Tanpa Henti. Memuat-naik beraneka jenis artikel menarik setiap detik tanpa henti dari pelbagai sumber. Selamat membaca dan jangan lupa untuk 👍 Like & 💕 Share di media sosial anda!
Post a Comment