Hi! Welcome Back and Stay Tune! Inilah Orang-orang yang Paling Rasulullah Kagumi Keimanannya - Mukah Pages : Media Marketing Make Easy With 24/7 Auto-Post System. Find Out How It Was Done!

Header Ads

Inilah Orang-orang yang Paling Rasulullah Kagumi Keimanannya




Rasulullah memiliki perilaku dan keimanan yang tidak perlu diragukan lagi. Oleh karena itulah kenapa Rasulullah dijadikan sebagai suri tauladan bagi umat manusia dalam mendekatkan diri pada Allah Ta’ala. Keimanan yang paling Rasulullah kagumi memberikan kita pelajaran adanya keimanan yang dikagumi oleh manusia mulia ini.

Suatu kisah bermula saat Rasulullah melakukan tebak-tebakkan dengan sahabat-sahabatnya. Rasulullah bertanya mengenai keimanan mereka yang membuat beliau kagum. Para sahabat mengira bahwa mereka adalah malaikat, kemudian Rasulullah bertanya mengapa demikian.

Para sahabat pun menjelaskan alasannya yakni karena para malaikat senantiasa mematuhi segala perintah Allah dan mereka tidak pernah melanggar sekalipun aturan dari Allah. Namun, Rasulullah membantahnya karena para malaikat memang diciptakan untuk senantiasa mematuhi perintah-Nya.

Mereka tidak diberikan hawa nafsu seperti manusia biasa dan tempat para malaikat sangat dekat dengan Allah sehingga wajar jika mereka selalu beriman pada Allah. Keimanan mereka sama sekali tidak membuat Rasulullah kagum

Para sahabat pun terdiam mendengarkan jawaban Rasulullah. Kemudian, salah seorang sahabat mengatakan bahwa menurutnya, keimanan yang dikagumi Rasulullah adalah keimanan para nabi dan rasul utusan Allah. Mereka adalah manusia biasa selayaknya kita, tapi mereka senantiasa patuh pada perintah Allah, apapun resiko yang harus dihadapi.

Rasulullah kemudian menjawab dengan tersenyum bahwa memang benar jika para nabi dan rasul adalah manusia biasa, tapi mereka mendapatkan petunjuk secara langsung dari Allah Ta’ala, seperti wahyu dan mukjizat sehingga wajar rasanya jika mereka beriman pada Allah. Keimanan mereka juga tidak membuat Rasulullah kagum.

Para sahabat kembali ternganga dengan jawaban Rasulullah. Mereka saling berpandangan dan tenggelam memikirkan teka-teki tersebut. Kemudian, salah seorang sahabat mengatakan pendapatnya dengan berseri-seri.

Ia mengatakan bahwa mereka yang dimaksud Rasulullah adalah para sahabat itu sendiri karena mereka adalah manusia biasa dan tidak mendapatkan wahyu atau mukjizat sama sekali. Meskipun begitu, mereka berjanji untuk selalu patuh kepada Allah dan menjauhi semua larangannya.

Rasulullah kembali membantahnya. Memang benar para sahabat adalah manusia biasa dan tidak mendapatkan mukjizat ataupun wahyu, tapi mereka melihat sendiri mukjizat apa yang dikaruniakan Allah pada Nabi Muhammad. Mereka juga mendengar sendiri saat wahyu Allah dibacakan Nabi sehingga wajar saja jika para sahabat beriman kepada Allah dan keimanan ini sama sekali tidak membuat Rasulullah kagum.

Para sahabat sudah kehabisan akal untuk menjawab pertanyaan dari Rasulullah, terlebih dengan bantahan yang dilontarkan Rasulullah. Akhirnya mereka menyerah dan menanyakan jawabannya pada Rasulullah.

Kemudian beliau menjelaskan bahwa mereka yang keimanannya membuat beliau kagum adalah mereka yang tidak pernah berjumpa dengan beliau, mereka yang tidak pernah melihat beliau dengan mata kepala sendiri, mereka yang belum pernah mendengar Rasulullah membacakan wahyu Allah dan mereka yang memiliki jarak berabad-abad dari beliau tapi kecintaan mereka pada Nabi tidak perlu diragukan lagi. Keimanan mereka itulah yang membuat Rasulullah kagum.

Berdasarkan kisah di atas, maka kita tahu bahwa maksud Rasulullah adalah kita semua. Hidup di zaman sekarang, membuat kta tidak bisa bertemu dengan Rasulullah, mendengar suara beliau ataupun mengenal beliau.

Namun, sudah selayaknya jika kita tetap mencintai Rasulullah dengan cara mengamalkan segala perilaku, sikap dan ucapan yang mulia sehingga membuat kita lebih dekat dengan Allah. Jadikanlah Rasulullah sebagai panutan dalam menjalani kehidupan ini seperti keimanan yang paling Rasulullah kagumi.

Sumber: kumpulanmisteri.com








from islamidia.com http://ift.tt/2hJGNmb

No comments

Comments are welcome and encouraged on this site. Comments deemed to be spam or solely promotional will be deleted. Including link to relevant content is permitted, but comments should be relevant to the post topic.

Comments including profanity and containing language that could deemed offensive will also deleted. Please respectful toward other contributors. Thank you.